Babinkamtibmas Dan Gugus Tugas Jemput 5 Warga Labura Yang Terpapar Covid – 19
Sepindonesia.com | LABURA – Bhabinkamtibmas Polsek Kualuh Hulu AIPTU Dedy Usnardi melaksanakan Pendampingan sekaligus pengamanan terhadap Tim Gugus Tugas Kecamatan…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU –
Polres Labuhanbatu yang dipimpin oleh AKBP Deni Kurniawan, SIK.MH rutin melakukan Bantuan sosial (Bansos) jumat berkah, kepada masyarakat yang kurang mampu, maupun Kaum Dua’afa yang berada di wilayah hukum polres labuhanbatu, dan Giliran bantuan sosial yang dilaksanakan Bag Ren Polres Labuhanbatu, Polsek Aek Natas, Polsek Bilah Hulu dan Polsek Torgamba pada Jumat (26/3/2021).
Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan,SIK.MH melalui AKP J.Sitompul beserta Staff Bagren Polres Labuhanbatu berikan bantuan sosial berupa 6 sak beras bobot 5 kg, 6 kotak mie instan, 6 kg gula pasir, 6 kg minyak makan, 6 kotak teh celup, dan 6 papan Telur ayam.
Bantuan ini diserahkan kepada masyarakat yang kurang mampu di Jalan Gajah Mada Torpisang Mata Kec.Rantau Utara dan Permukiman masyarakat jalan air bersih Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu.
Menurut AKP J.Sitompul bahwa kegiatan Bakti Sosial juga dilaksanakan di 3 Polsek jajaran yang melaksanakan bansos pada jumat pekan ini, Polsek Aek Natas melalui Kapolsek Aek Natas AKP Jeremia Ginting dan Pers Polsek Aek Natas berikan bantuan sosial kepada 20 orang masyarakat yang kurang mampu di Desa Kampung Yaman kec. Aek Natas Kab.Labura berupa Sembako 5 Kg Beras, 20 bungkus Mie Instan, 20 bungkus Gula pasir dan 20 bungkus bubuk teh.
Polsek Bilah Hulu Melalui kapolsek Bilah Hulu AKP R.P. Panjaitan, SH. dan Personil Polsek Bilah Hulu, sambangin Panti Asuhan Siti Aisah Muhammadiyah Aek Nabara Dusun P3RSU Desa Perbaungan Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu. Serahkan bantuan sosial berupa Beras bobot 5 kg 10 Goni, Mie Instan 6 kotak, Telur Ayam 6 papan, Minyak Goreng 12 Kg, Gula Pasir 5 Kg dan Bubuk Teh 10 kotak.
Serta Polsek Torgamba berikan bantuan sosial berupa 6 sak beras bobot 5 kg, 6 kotak mie instan, 6 kg gula pasir, 6 kg minyak makan dan 6 kotak teh celup. Kepada masyarakat di Perumahan Masyarakat Dusun Simpang Empat Desa Aek Batu, Perumahan Masyarakat Dusun Cikampak Pekan Desa Aek Batu dan Perumahan Masyarakat Dusun Aek Torop Desa Asam Jawa Kecamatan Torgamba.
Dengan bantuan sosial yang diberikan Polres Labuhanbatu beserta jajaran, Masyarakat merasa sangat senang dan berterimakasih kepada Polres Labuhanbatu dan jajarannya atas kepedulianya kepada masyarakat dibuktikan dengan membantu dan mengarahkan untuk tetap menjaga kesehatan.
AKP J Sitompul berharap dengan penyerahan bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat dimasa – masa sulit ini, tutupnya.(At/Red)
Sepindonesia.com | LABURA – Bhabinkamtibmas Polsek Kualuh Hulu AIPTU Dedy Usnardi melaksanakan Pendampingan sekaligus pengamanan terhadap Tim Gugus Tugas Kecamatan…
Sepindonesia.com | PALEMBANG – Presiden Joko Widodo meresmikan ruas tol Kayu Agung – Palembang sepanjang 42,5 kilometer pada Selasa, 26…
Sepindonesia.com | JAKARTA – Rencana pembahasan draft perubahan kedua Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus bagi Provinsi Papua…
Sepindonesia.com, | SERGAI – Maraknya permainan judi online (Togel) sangat meresahkan masyarakat Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Provinsi Sumatra…
Sepindonesia.com | MAMUJU – Batalyon Kesehatan 2 Kostrad lakukan reaksi cepat untuk menolong korban gempa bumi di Mamuju dengan mendirikan…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu, H.Andi Suhaimi Dalimunthe, ST.MT, meresmikan Pojok Baca Digital (POCADI) di gedung D RSUD Rantauprapat…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Personil Polsek Bilah Hulu Bripka Didik Irawan selain bertugas sebagai Kepolisian juga dipercayakan sebagai Ketua Badan…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Personil Satres Polres Labuhanbatu berhasil mengamankan 5 orang yang melakukan pesta narkoba di Desa Kualuh Beringin…
Sepindonesi.com | LABUHANBATU –Untuk meningkatkan semangat anak-anak pemain bola voli, Danramil 08/RP Kapten Kav Boston, serahkan satu set bola beserta…