IMG_20241017_223308
Screenshot_2024-10-22-16-18-34-71_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274
Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

46 PNS Pemkab Samsoir Ikuti Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah

IMG_20210722_130321

Sepindonesia.com | SAMOSIR – Untuk mendorong peningkatan pengetahuan, keahlian, keterampilan dan sikap dalam melaksanakan tugas, Pemerintah Kabupaten Samosir melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) melaksanakan ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah bagi PNS dilingkungan Pemkab Samosir. Ujian dilaksanakan di SMA N I Pangururan, Kamis (22/7/2021) dan dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Samosir, Martua Sitanggang.

Sebanyak 46 orang PNS di Lingkungan Pemkab Samosir mengikuti ujian kedinasan. Ujian dilaksanakan dua tahap yaitu ujian tertulis dan wawancara. Tim penguji dari Kakanreg VI BKN Medan, Aidu Tauhid dan rombongan. PNS yang mengikuti ujian terdiri dari SMP ke SMA 1 orang, SMA/SMK sederajat ke D III 1 orang, SMA/SMK sederajat ke S-1 28 orang, D II ke S-1, 8 orang dan D III ke S-1, 8 orang.

Baca Juga :

Dit Resnarkoba Polda Kepri Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Daun Ganja Kering

Wakil Bupati Samosir Martua Sitanggang mengatakan PNS harus mampu memberikan pelayanan publik yang baik tulus dan iklas kepada masyarakat. Negara membutuhkan ASN yang mau bekerja keras yang bisa dipercaya masyarakat.

ASN dilingkungan Pemkab Samosir perlu peningkatan SDM untuk mampu berkompetisi. Dengan meningkatnya SDM akan menghasilkan kualitas kinerja baik. Selain itu, Wabup mengharapkan PNS dilingkungan Pemkab Samosir mampu menguasai teknologi sehingga tidak tertinggal dalam pekerjaan.

“Jangan hanya mengejar kenaikan pangkat, utamakan peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat umum. Tingkatkan kualitas diri, bekerjalah dengan tulus maka kenaikan pangkat dan jabatan itu akan dinilai pimpinan” Kata Wabup Martua Sitanggang.

Baca Juga :

Dit Resnarkoba Polda Kepri Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Daun Ganja Kering

Ditambahkan, hal utama dalam bekerja adalah profesionalisme dan loyalitas dengan memegang teguh sinergitas dan kesatuan.

“Kalian adalah Bibit untuk menjadi pemimpin di Samosir, untuk itu ikuti ujian dengan sungguh sungguh. Samosir masih kekurangan aparatur. Jangan tunggu hari esok apa yg bisa dikerjakan hari ini, bekerjalah dengan serius tanpa pamrih” . Himbau Wabup Martua Sitanggang.

Kepala BKD Kabupaten Samosir, Augus Sinaga mengatakan, ujian akan dilaksanakan selama dua hari (22-23 Juli), bekerjasama dengan kakanreg VI BKN Medan.
Peserta ujian mengikuti tahapan seleksi administrasi, ujian tertulis dan wawancara. Setelah lulus akan diberikan surat tanda lulus sebagai syarat kenaikan pangkat dan penyesuaian ijazah.

Turut hadir, Kepala BKD Augus Sinaga, Kadis Kominfo sekaligus Plt. Kadis Perhubungan Rohani Bakara, Kabag PKP P. Hartopo Manik, Auditor Kepegawaian Madya Kanreg VI BKN Medan Westerling Siregar, Auditor Kepegawaian Muda, Maslen Sinaga, Asesor SDM ahli pertama Eka Ruliza Harahap.(Red)

pt sep gambar

2  Pegawai RSUD Rantauprapat Suka Nyabu, Akhirnya Diringkus Satres Narkoba Polres Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Dua orang pegawai Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rantauprapat diamanakan unit Satres Narkoba Polres Labuhanbatu dari…

Read More...

Kapolsek Kualuh Hulu: Barita Tobing Meninggal Dunia Karena Tersengat Arus Listrik

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Personil Piket SPK bersama Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu dipimpin oleh Kanit Reskrim IPDA Eko Sanjaya…

Read More...

Peletakan Batu Pertama Sekolah Tahfidz Qur’an, Ketua GANAS Turut Hadir

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – H Paridul SPd dalam rangka pelaksanaan peletakan batu pertama pembangunan sekolah tahfidz Qur’an mengundang perangkat Desa…

Read More...

Maskapai Susi Air Kembali Melayani Penerbangan Di Bandara Raja Haji Abdullah, Ini Jadwal Dan Tarifnya

  Sepindonesia.com | KARIMUN – Maskapai Susi Air kembali melayani penerbangan perdana di Bandara Raja Haji Abdullah, Sei Bati Kecamatan…

Read More...

Kasat Lantas Polresta Palangka Raya Antarkan Jenazah Dengan Mobil Patroli

    Sepindonesia.com | PALANGKA RAYA – Kasatlantas Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng, Kompol Anang Hardiyanto, SIK bersama Anggota Unit…

Read More...

Gubsu Edi Rahmayadi Terima 40.000 Vaksin Covid 19, Untuk Tenaga Kesehatan

  Sepindonesia.com | MEDAN – Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menerima 40.000 vaksin Covid-19 dari Pemerintah Pusat. Vaksin Sinovac tersebut…

Read More...

Kadis DLH Labuhanbatu Tidak Libatkan Kabid, Sampah Menggunung Dibeberapa Tempat

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Akhir – akhir ini banyak masyarakat Kabupaten Labuhanbatu yang mengeluh masalah pelayanan pengangkutan sampah terkesan lambat…

Read More...

Lokasi TPA Sampah Labuhanbatu Penuh, Kadis DLH Dianggap Tidak Mampu Tangani Sampah

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Persoalan penanganan sampah di Kabupaten Labuhanbatu semakin runyam, hal ini terpantau saat media ini meninjau lokasi…

Read More...

Rapat Dewan Pendiri APGEMA, Jonni Pakkun Menjadi Ketua Umum

Sepindonesia.com | BATAM – Asosiasi Pengusaha Game Elektronik Anak – Anak Dan Keluarga (APGEMA), dipimpin Jonni Pakkun sebagai Ketua Umum,…

Read More...