Dua Korban Tim SAR Yang Hanyut di Sungai Lau Biang Ditemukan
Sepindonesia.com| KARO – Setelah upaya pencarian intensif selama beberapa hari, dua personel Tim SAR yang hanyut di sungai Lau Biang,…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Sungguh tidak disangka saat Kanit Laka Polres Labuhabatu IPTU Iwan Mashuri,SH bersama personil lainnya melaksanakan operasi yustisi di jalan Urip Sumodiharjo Kelurahan Binaraga Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, Jumat (9/10/2021) sekira pukul 09.00 WIB.
Saat melintas di Jalan Urip Sumodiharjo petugas Kepolisian dari Polres Labuhanbatu melihat ada keributan disalah satu warung mie parpar, selanjutnya petugas langsung berhenti dan masuk kedalam warung mie parpar tersebut.
Setelah masuk di dalam warung di temukan seorang laki-laki dengan berpenampilan seperti pemulung sedang memegang sebilah parang selanjutnya IPTU Iwan Mashuri menyuruh laki – laki tersebut untuk menurunkan dan menyerahkan parangnya kepada petugas.
Pelaku malah balik mengancam petugas dengan mengatakan kepada korban ” Kau Lagi Ikut Ikutan, kau lagi ” sambil mengejar IPTU Iwan Mashuri dengan mengayunkan parangnya yang membuat korban mengeluarkan senjata apinya.
Baca Juga :
HIMMAH Lepas Tikus Di Gedung KPK, Bentuk Perlawanan Terhadap Korupsi Modern
Dit Reskrimsus Polda Kepri Berhasil Ungkap Kasus Korupsi 3 Miliar Rupiah
Akan tetapi pelaku masih tetap mengejar korban, dan kurang lebih 8 meter pelaku berhenti mengejar korban, selanjutnya petugas kepolisian lainnya AIPTU H.A Tambunan menenangkan pelaku yang membuat pelaku memasukkan parangnya kedalam sarungnya.
Pada saat yang bersamaan petugas Kepolisian yang ada dilokasi langsung menyergap pelaku dan langsung mengamankan pelaku dan ditemukan kembali 2 buah pisau kecil dari pinggang pelaku.
Dari Informasi Kepolisian diketahui bahwa pelaku Idaman Halawa (30 ) berprofesi sebagai Tukang botot warga Jalan Siringo-ringo Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu.
Dari tangan pelaku diamanakan barang bukti
sebilah parang bergagang kayu lengkap dengan sarungnya dan 2 buah pisau.
Selanjutnya pelaku dan barang bukti dibawa Personil ke polres Labuhanbatu untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.(At/Red)
Sepindonesia.com| KARO – Setelah upaya pencarian intensif selama beberapa hari, dua personel Tim SAR yang hanyut di sungai Lau Biang,…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Polres Labuhanbatu kembali meningkatkan pengamanan di gudang logistik KPU Kabupaten Labuhanbatu sebagai bagian dari kesiapan menghadapi…
Sepindonesia.com | KARO – Satuan Reserse Narkoba Polres Tanah Karo kembali berhasil mengungkap jaringan peredaran narkotika. Pada Kamis (17/10/2024), sekitar…
Sepindonesia.com | KARO – Penemuan mayat seorang anak laki laki di aliran sungai Lau Biang, kelurahan Lau Cimba, Kecamatan Kabanjahe,…
Sepindonesia.com | MEDAN – Polrestabes Medan mengamankan tiga orang dalam peristiwa bentrokan yang terjadi di Jalan Selambo, Desa Amplas, Kabupaten…
Sepindonesia.com | KARO – Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, SH, SIK, menghadiri kegiatan peringatan 50 tahun wafatnya Letjen Jamin…
Sepindonesia.com | MEDAN – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni akan menindak tegas Aparatur Sipil Negara (ASN) yang…
Sepindonesia.com | KARO – Dalam rangka memperingati HUT ke-79 Korps Brimob Polri, tradisi pengambilan air suci oleh Personel Brimobda Polda…