IMG_20241017_223308
Screenshot_2024-10-22-16-18-34-71_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274
Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Kota Tebing Tinggi Terima Penghargaan TPID Terbaik Se-Sumatera Utara Tahun 2021

IMG_20211125_082236

Sepindonesia.com | TEBING TINGGI – Kota Tebing Tinggi ditetapkan oleh Bank Indonesia sebagai kota terbaik dalam pengendalian inflasi daerah terbaik se-Sumatera Utara Tahun 2021.

Untuk itu Pemerintah Kota Tebing Tinggi menerima penghargaan pengendalian inflasi daerah terbaik se-Sumatera Utara Tahun 2021 pada Road to TPID 2021 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Bank Indonesia (BI) Sumut Soekowardojo dan diterima oleh Wali Kota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, M.M didampingi Kabag perekonomian dan SDA Zahidin S.Pd., M.Pd., Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagian S.Stp., M.Si di Grand Ballroom Hotel Adimulia Medan, Rabu (24/11/2021).

Dalam sambutan Kepala BI, Soekowardojo mengatakan terdapat tiga indikator utama dalam penilaian TPID Awards, yaitu aspek proses, aspek program unggulan, dan aspek outcome. Aspek proses memiliki bobot 20 persen, program unggulan 30 persen, dan outcome berbobot 50 persen.

Baca Juga :

Bea Cukai Batam Kembali Menangkap Calon Penumpang Masukkan Sabu Dalam Dubur

Judi Berkedok Gelper Di Batam Merajalela Dan Tidak Mematuhi Prokes

BIN Bantu Pemkab Labura Dengan Membawa 2000 Dosis Vaksin

Masyarakat Desa Suka Dame Berharap Agar Pemkab Labusel Merenovasi Pustu

Salah satu faktor penting dalam penilaian tersebut menurut Soekowardojo adalah kolaborasi. Di setiap kegiatan pengendalian inflasi, Kota Tebing Tinggi selalu melibatkan banyak pihak sehingga koordinasi dan penentuan kebijakan program menjadi mudah dan tepat sasaran.

“Model kolaborasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kota tebingtinggi bisa menjadi contoh bagi daerah lainnya,” kata Soekowardojo.

“Misalnya, setiap hendak memasuki masa panen, tebingtinggi selalu berkoordinasi dengan pemerintah pusat, provinsi Sumatera Utara dan stakholder yang terkait. Demikian juga dengan hal lainnya,” tambah Soekowardojo.

Sementara Wali Kota Tebing Tinggi Ir.H.Umar Zunaidi Hasibuan, M.M mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim TPID Kota Tebing Tinggi yang telah bekerja keras, dan juga kepada pemerintah pusat dan provinsi atas perhatiannya kepada Pemko Tebing Tinggi selama ini.

Dalam pengendalian inflasi, menurut Walikota, selama ini selalu menerapkan dua hal, yaitu sinergi dan inovasi.

“Kami selalu libatkan banyak pihak dalam menjalankan program-program mendukung pengendalian infalasi. Dukungan penuh pemerintah beserta stakeholder terkait bisa membuat Kota Tebing Tinggi dapat mengendalikan inflasi pada tahun ini dan kedepannya nanti”, ucap Wali Kota.

Dalam penyerahan tersebut juga turut dihadiri oleh Gubernur Sumatera Utara, Kepala OJK (Otoritas Jasa Keuangan), Kepala BI (Bank Indonesia) Sumatera Utara dan perwakilan negara Sahabat.(AM/Red)

pt sep gambar

Dua Dari Enam Orang Pelaku Yang Mengaku Petugas Leasing Ditangkap Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu

Sepindonesia.com | LABURA – Parlagutan Sitompul (52) warga Dusun Kampung Baru, Desa Lobu Huala, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura, merasa…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Resmikan Distributor AMDK Liga UD.Berkah Jaya Di Kelurahan Sidorejo

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT meresmikan Distributor Air Minum dalam Kemasan (AMDK) merek Liga untuk…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Menampung Keluhan Masyarakat Gunung Gajah Desa Lingga Tiga

Sepindonesia.com | LABUHANBATU –  Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT bertemu dengan Ratusan masyarakat Dusun Kampung Baru  Gunung Gajah Desa…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Jalin Silaturahmi Bersama TKSK dan E- Warung Se-Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT jalin silaturahmi bersama Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan para…

Read More...

Pelaku Pencurian Pupuk NPK Di Desa Sisumut Dijebloskan Tekap Reskrim Polsekta Kota Pinang Ke Sel Tahanan

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Team Khusus Anti Bandit (Tekab) Reskrim Polsekta Kota Pinang berhasil ungkap kasus Tindak Pidana Pencurian (Curat)…

Read More...

Pak Erik Status DPO Berhasil Ditangkap Satres Narkoba Polres Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Kepala Kejaksaan Negeri Labuhanbatu Kumaedi,SH memohon kepada Kapolres Labuhanbatu AKBP Agus Darojat,SIK.MH untuk menangkap ES alias…

Read More...

Lima Desa Di Kecamatan Pangkatan Laksanakan RPP Pemuda Pancasila Tingkat Ranting

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pemuda Pancasila Kecamatan Pangkatan melaksanakan Rapat Pemiliahan Pengurus (RPP) lima Desa dari tujuh Desa yakini Desa…

Read More...

Pelaku Pungli Dengan Menjual Bendera Diamankan Tekap Polres Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Tiga laki laki yang diketahui merupakan warga Kecamatan Rantau Selatan, tertangkap tangan sedang melakukan pungutan liar…

Read More...

Bupati Saksikan Penyembelihan Hewan Kurban Pemkab Labuhanbatu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST,MT menyaksikan penyembelihan Hewan Kurban dari Pemkab Labuhanbatu di halaman kantor…

Read More...