Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Wali Kota Medan Berpesan Agar Tetap Menjaga Kerukunan Dan Persatuan

IMG_20220123_183225

Sepindonesia.com | MEDAN – Sebagai miniaturnya Indonesia karena didiami beragam suku, agama dan budaya yang memiliki ciri khas dan keunikannya masing-masing, Wali Kota Medan Bobby Nasution mengajak para mahasiswa untuk senantiasa menjaga kerukunan dan persatuan di Kota Medan sehingga aman dan kondusif.

“Bahkan, kalau bisa dikatakan Kota Medan ini miniaturnya Asia. Sebab, saudara – saudara kita dari beragam etnis tinggal di sini. Maka, perlu kita jaga bersama kerukunan dan persatuan,” kata Bobby Nasution saat menghadiri Pelantikan Mandataris RUAC/ Formatur Tunggal/ Ketua Presidium dan Dewan Pemimpin Cabang Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Medan- Santo Bonaventura Periode 2021-2023 di Chatolic Center Jalan Mataram Medan, Sabtu (22/1/2022).

Baca Juga :

DPW SPI Sumut Apresiasi Sikap Tegas Kapoldasu

Bupati Samosir Hadiri Musyawarah DPC PKB Kabupaten Samosir Tahun 2022

Personil Polsek Kualuh Hilir Gagalkan 54 Orang TKI Ilegal

Diungkapkan Bobby Nasution, kaum muda terutama para mahasiswa memiliki peran dalam mensukseskan program-program Pemko Medan. Oleh karenanya, ia berharap PMKRI bisa berkolaborasi dan berkontribusi bersama Pemko Medan menjadikan Kota Medan yang berkah, maju dan kondusif.

Selain pelantikan, acara juga dirangkai dengan Dialog Kebangsaan yang mengusung tema “Harmonisasi Keberagaman Umat Beragama Menyambut Generasi Emas Indonesia”. Dengan dialog yang menghadirkan sejumlah pemuka agama dari lintas agama tersebut, Bobby berharap dapat menjadi pencerah dan pembuka wawasan tentang keberagaman.

“Ini jadi kesempatan teman-teman semua untuk menjadi generasi emas Indonesia. Isi kesempatan diri dengan kecerdasan dan melek teknologi. Namun, jangan lupa dengan hal penting lainnya yakni menjaga persatuan karena kita hidup dalam bingkai keberagaman,” terangnya.(Red)

pt sep gambar

Unit Tekap Polsek Kualuh Hilir Tangkap Jurtul Togel, Bandarnya kabur

Sepindonesia | LABURA – Tekap unit Reskrim Polsek Kualuh Hilir (Ledong) berhasil menangkap pelaku judi jenis togel dan Kim inisial…

Read More...

Polsek Panai Tengah Bantu 60 KK Di Wilayah Hukumnya

Sepindonesia | LABUHANBATU – Personil Polsek Panai Tengah yang dipimpin oleh Iptu Hendri Abdon Silalahi melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Serahkan BST APBD Kepada 3.802 KK Di Kecamatan Bilah Hulu

Sepindonesi.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST.MT prioritaskan dunia pendidikan dan kesehatan sebagai corong menuju masyarakat yang sejahtera…

Read More...

Bupati Labuhanbatu Serahkan  BLT 3.008 KK Di Kecamatan Bilah Hilir

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT)  dari APBD Kabupaten Labuhanbatu kepada 3.008…

Read More...