Pangdam I/BB Berikan Penghargaan Dan Pengarahan Kepala Prajurit, PNS, Persit Korem 032/Wbr
Sepindonesia.com | PADANG – Menjelang akhir masa tugasnya, Pangdam I/BB Mayjen TNI Mochammad Hasan bersama ketua Persit Kartika Chandra Kirana…
Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Polres Labuhanbatu melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 pada Selasa, 1 Oktober 2024, di Lapangan Apel Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH. Thamrin, Rantauprapat. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Labuhanbatu serta personel dari berbagai satuan fungsi.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) adalah Wakapolres Labuhanbatu Kompol H. Matondang, S.H., M.H. Upacara juga diikuti oleh perwira upacara AKP Ahmad Soleh Pohan, S.H., dan Komandan Upacara Ipda Efri Adhar, S.H., M.M. Kegiatan tersebut dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kapolsek, serta personel dari seluruh satuan yang ada di lingkungan Polres Labuhanbatu, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di institusi kepolisian tersebut.
Dalam rangkaian acara, peserta upacara mengheningkan cipta sebagai penghormatan kepada pahlawan bangsa yang telah gugur dalam perjuangan membela Pancasila. Selanjutnya, pembacaan teks Pancasila dilakukan sebagai simbol penguatan nilai-nilai ideologi negara. Selain itu, juga dibacakan Teks Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta Naskah Ikrar.
Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., melalui Wakapolres menyampaikan bahwa upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini adalah momentum penting bagi seluruh personel Polres Labuhanbatu untuk merefleksikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap tugas kepolisian.
“Peringatan Hari Kesaktian Pancasila menjadi pengingat bagi kita untuk terus menjaga dan mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam tugas sebagai aparat penegak hukum. Polres Labuhanbatu berkomitmen untuk menjaga keutuhan NKRI dan mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Waka Polres dalam pernyataannya.
Upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, diikuti oleh berbagai satuan di lingkungan Polres Labuhanbatu, termasuk dari Sat Samapta, Sat Binmas, Sat Reskrim, Sat Intelkam, Sat Narkoba, dan staf lainnya. Peringatan ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat solidaritas dan kebersamaan dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Labuhanbatu. (Red)
Sepindonesia.com | DELI SERDANG – Ketua Dewan Pimpinan Daerah Angakatan Muda Pembaharuan Indonesia (DPD AMPI) Deliserdang, Herman Nauli Nasution, menegaskan…
Kapolsek Bilah Hilir dan Kanit Reskrim berfoto bersama Kepala sekolah, Komite serta ratusan siswa-siswi SMP Negeri 1 Bilah Hilir. Sepindonesia.com…
Pj. Bupati Langkat Faisal Hasrimy Serahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan Kepada 72 Kepa Desa Se Kabupaten Langkat (Foto : Dok….
Pj. Bupati Langkat Faisal Hasrimy Membayar Pajak Kendaraan Dinasnya Di Halaman Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Langkat…
Sepindonesia.com | KARO – Polres Tanah Karo memperketat pengamanan pada kegiatan sortir, lipat, dan pengesetan surat suara untuk Pemilihan Gubernur…
Sepindonesia.com | KARO – Polres Tanah Karo berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika di wilayah hukumnya pada Jumat (1/11/2024). Pengungkapan ini…