IMG_20241017_223308
Screenshot_2024-10-22-16-18-34-71_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274
Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Pjs. Bupati Asahan Buka Rapat Momentum Kesrak PKK-Kesehatan Kabupaten Asahan 2024

bb05

Sepindonesia.com, Asahan | Pjs. Bupati Asahan diwakili oleh Staff ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan membuka Rapat Momentum Kesatuan Gerak PKK Bangga Kencana Kesehatan Kabuaten Asahan di Gedung Mutiara Kisaran, Selasa (5/11/2024). Tampak hadir mewakili Kepala Dinas P2KBP3A, mewakili Kepala Dinas Kesehatan Asahan, mewakili Kepala Dinas PMD Asahan, mewakili Direktur RS. H.Abd.Manan Simatupang, mewakili Ketua TP PKK Asahan beserta unsur pengurus, Ketua DWP Asahan beserta pengurus, Ketua TP-PKK Kecamatan Se Kabupaten Asahan, Ketua IBI Cabang Asahan beserta pengurus, Koordinator KB se Asahan, Kepala UPTD. Puskesmas Se Asahan serta tamu undangan lainnya.

Mohamad Arsandi S.Pd., M.Pd mewakili Kepala Dinas P2KBP3A dalam laporannya menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah upaya meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan masyarakat yang merata serta peningkatan kualitas/kuantitas program KB dan pembangunan keluarga. Sasaran kegiatan ini adalah Penyuluhan dan advokasi pasangan usia subur untuk program KB, pelayanan kesehatan bagi ibu dan balita, dan pembinaan kader PKK di tingkat Desa/Kelurahan dalam menggerakkan pembangunan keluarga berencana.

Adapun hasil yang diharapkan adalah terdapatnya sinergitas antara PKK dan stakeholder yang bergerak dalam melakukan pelayanan keluarga berencana di seluruh Kabupaten Asahan dalam meningkatkan cakupan peserta KB baru, peserta KB aktif dan peserta KB pasca persalinan.

Ny. Hj. Emi Juniarita Ali Mughofar mewakili Ketua TP PKK Asahan menyampaikan Bakti Sosial Kesatuan gerak PKK KB-Kesehatan tahun 2024 merupakan kegiatan rutin Nasional setiap tahunnya yang di selenggarakan oleh TP-PKK di tingkat Pusat sampai ke tingkat Daerah, dan kegiatan ini berlangsung selama 3 bulan dari Oktober sampai Desember.

Umi juga menyampaikan sasaran kegiatan pada kegiatan Kesatuan Gerak PKK KB-Kesehatan tahun 2024 adalah pelayanan dan pembinaan peserta KB dan kesehatan reproduksi khususnya peserta KB baru dan KB pasca persalinan terhadap pasangan usia subur yang mencakup seluruh wilayah se Kabupaten Asahan dengan mengoptimalkan kinerja para pengelola petugas KB, petugas Kesehatan dan kader PKK Desa/Kelurahan.

“Melalui rapatomentum ini kami sangat mengharapkan dukungan dari segala pihak termasuk unsur pemerintah untuk suksesnya bakti sosial Kesatuan Gerak PKK KB-Kesehatan di Kabupaten Asahan ini” ujar Umi

Ny. Dr Elfina Br Tarigan Staff ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan mewakili Pjs. Bupati Asahan menyampaikan kegiatan ini merupakan kerjasama antara tim penggerak PKK Kabupaten Asahan dan pemerintah Kabupaten Asahan dalam mendukung dan mensukseskan program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana (bangga kencana).

Elfina juga menyampaikan Bakti Sosial Kesrak PKK KB-Kesehatan Tahun 2024 merupakan momentum dalam memberikan kontribusi positif pengurus TP PKK Kabupaten Asahan untuk memberikan pelayanan dasar secara holistik kepada masyarakat. “Dengan tumbuh kembangnya kader-kader PKK di tingkat Desa/Kelurahan akan semakin efektif menjangkau pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat utamanya pelayanan KB dan kesehatan” ujarnya.

Lebih lanjut Elfina menghimbau kepada semua yang berhadir agar mendukung dan mensukseskan kegiatan Kesrak PKK KB-Kesehatan Tahun 2024. Sehingga apa yang menjadi sasaran dan tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini dapat tercapai sesuai yang diharapkan.(Azhar)

pt sep gambar

Maskut Si Pengedar Sabu Di Ciduk Personil Polres Labuhanbatu 

Sepindonesia.com  | LABUHANBATU – Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Labuhanbatu kembali berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika di wilayah hukumnya. Pada Kamis…

Read More...

Anggota DPRD, Monang Sitanggang Melaksanakan Syukuran

Sepindonesia.com | KARO – Acara syukuran anggota DPRD Kabupaten Karo, Monang Sitanggang atas dilantiknya pada tanggal 1 Oktober 2024 silam…

Read More...

Polsek Panai Hilir Tangkap Pengedar Sabu

Sepindonesia.com| LABUHANBATU – Polsek Panai Hilir Polres Labuhanbatu berhasil menangkap seorang pria yang diduga sebagai pengedar narkotika jenis sabu di…

Read More...

IWAPI Ranting Sukmajaya Depok Gelar Pelatihan Digitalisasi

Sepindonesia.com | DEPOK  – Dalam upaya mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk berkembang di era digital, Ikatan Wanita…

Read More...

Nina Wati Terdakwa Kasus Tipu Gelap Bebas Berkeliaran

Sepindonesia.com | DELI SERDANG – Beredar Foto di media sosial Terdakwa Nina Wati alias Nina kasus tipu gelap Miliaran rupiah…

Read More...

Memalukan Camat Tanjung Morawa di duga Main Mata Dengan Panitia Wirit Akbar

Sepindonesia.com  | TANJUNG MORAWA – Oknum Camat Tanjung Morawa Ibnu Hajar diduga Sengaja Memberikan Panggung Kepada Istri Paslon Bupati nomor…

Read More...

Debat Terakhir Calon Bupati dan Wakil Bupati Karo Priode 2024-2029

Sepindonesia.com | BERASTAGI – Pelaksanaan debat ketiga atau debat terakhir Calon Bupati dan Wakil Bupati Karo Pemilihan 2024. Kegiatan ini…

Read More...

Paska Keributan Sibiru-Biru, Dandim 0204/DS Gelar Komsos dan Beri Imbauan ke Warga

Sepindonesia.com | DELI SERDANG – Paska keributan di Sibiru-Biru, Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Inf Alex Sandri, SHub Int, MHI, beserta…

Read More...

SPBU Mulawari 14 221 285 Diduga Melanggar Kepmen ESDM No.37/2022

Sepindonesia.com | KARO – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Desa Mulawari Kecamatan Tiga Panah Kabupaten Karo Nomor 14 221…

Read More...