IMG_20241017_223308
Screenshot_2024-10-22-16-18-34-71_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274
Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan Silaturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Asahan

bb08

Sepindonesia.com, Asahan | Kepala UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan Khairil ST bersama jajaran bersilaturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Asahan, Senin (04/11/2024). Silaturahmi Kepala UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan ini disambut hangat oleh Pemerintah Kabupaten Asahan yakni Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs Zainal Aripin Sinaga MH di Ruang Kerjanya Kantor Bupati Asahan didampingi oleh Kepala BPKAD Kabupaten Asahan dan Plt Kadis Kominfo Kabupaten Asahan.

Disela-sela silaturahmi ini Kepala UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan menyampaikan kepada Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan tentang adanya program pemutihan dan relaksasi pajak kendaraan bermotor tahun  2024. Untuk itu diharapkan kepada Pemerintah Kabupaten Asahan dapat membantu mensosialisasikan program ini kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan dan masyarakat.

Selain itu, Khairil juga menyampaikan, tingkat kecelakaan lalulintas di Kabupaten Asahan Tahun 2024 cukup tinggi. Korban dari kecelakaan tersebut 80% usia produktif 15 -60 Tahun. Maka dari, kami pihak Jasa Raharja menghimbau kepada masyarakat khususnya pelajar untuk tertib berlalulintas, sehingga angka kecelakaan lalulintas di Kabupaten Asahan dapat berkurang.  Terkait perlintasan KAI  yang tidak memiliki palang pintu, pihak Jasa Raharja sudah mengusulkannya ke Kementerian Perhubungan untuk pemasangan palang pintu.

Setelah mendengar penyampaian Kepala UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan akan membantu dan mendukung program pemutihan dan relaksasi pajak kendaraan bermotor tahun  2024, dengan cara mensosialisasikan program tersebut dengan ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan melalui kepala OPD. Sedangkan untuk masyarakat, Pemerintah Kabupaten Asahan akan mengintruksikan kepada para Camat untuk mensosialisasikan program tersebut kepada masyarakatnya masing-masing.

Zainal juga menegaskan kepada para ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan untuk membayar pajak kendaraannya secara tepat waktu. “Bayar pajak kendaraan bermotor tepat waktu, tunjukan kepada masyarakat Kabupaten Asahan bahwa ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan taat membayar pajak. Karena gaji kita sebagai ASN berasal dari pajak”, tegasnya.

Terkait kecelakaan lalulintas yang korbannya 80% usia produktif, Pemerintah Kabupaten Asahan akan berupaya mengurangi angka kecelakaan lalu lintas tersebut, dengan memberikan edukasi tentang tata cara berkendaraan motor yang baik dan memberikan himbauan kepada masyarakat tentang penting tertib dalam berlalulintas. Untuk palang pintu KAI, Pemerintah Kabupaten Asahan mengucapkan terima kasih kepada UPT Jasa Raharja Perwakilan Asahan yang telah mengusulkannya kepada Kementerian Perhubungan, semoga usulan tersebut dapat segera terealisasikan.(Azhar)

pt sep gambar

Ahmadnur Khomis: Kami Sangat Terbantu Dengan Adanya Program Beasiswa Di Labuhanbatu

Sepindonesia.Com | LABUHANBATU – Pengurus Ikatan Mahasiswa Labuhanbatu (IMALAB) dari Universitas IAIN padang Sidempuan melakukan audiensi dengan Calon Bupati Incumbent…

Read More...

Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu Berhasil Menagkap Iwan, Warga Desa Siamporik

Sepindonesia.com | LABURA – Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu yang dipimpin oleh Kanit Reskrim IPDA Eko Sanjaya.SH melakukan penangkapan terhadap…

Read More...

Bupati Labusel Resmikan Mesjid Baiturrahman Al-Latif Di Asam Jawa

Sepindonesia.com | LABUSEL – Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel) Mesjid Baiturrahman Al-Latif di Dusun Asam Jawa Barat Desa Persiapan Asam Jawa…

Read More...

Masyarakat Dusun Suka Mulia Dikagetkan Dengan Kedatangan Tim GANAS

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Warga Dusun Suka Mulia Desa Pondok Batu Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara dikejutkan dengan…

Read More...

Walaupun Masa Pandemi Corona, Anak – Anak Ini Tetap Semangat Latihan Natal

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Walaupun masa pandemi Virus Corona belum berakhir, anak – anak sekolah Minggu Gereja Pantekosta di Indonesia…

Read More...

Pasangan Asri Turunkan Alat Berat Ke Desa Selat Beting, Masyarakat Semakin Sejahtera

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat pedesaan yang mayoritas berprofesi sebagai petani, pasangan H.Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT dan…

Read More...

Warga Aek Nabara Wajib Tahu, Agar Tidak Salah Pilih Pada 9 Desember 2020

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Warga Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu harus tahu mana calon pemimpin Labuhanbatu yang paham…

Read More...

Tindak Lanjuti Pemberitaan Media, Satres Narkoba Polres Labuhanbatu Berhasil Menangkap Pengedar Sabu

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Polres Labuhanbatu melalui Satuan Reserse Narkoba melakukan penagkapan terhadap pelaku tindak pidana narkotika yang meresahkan masyarakat…

Read More...

Paska Libur Panjang, Kasi Propam Polres Labuhanbatu Cek RTP Dan Kesehatan Tahanan

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Polres Labuhanbatu melalui Kasat Tahti IPTU Hendra Siahaan,SH dan Kasi Propam Polres Labuhanbatu IPDA Kusno Siagaian,SH…

Read More...