IMG_20241017_223308
Screenshot_2024-10-22-16-18-34-71_c0d35d5c8ea536686f7fb1c9f2f8f274
Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Wartawan Harus Tetap Kritis, SMSI dan UPDM Sukses Melaksanakan UKW ke-53

IMG_20241124_142110

Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Serikat Media Siber (SMSI) – LUKW Universitas Prof Dr Moestopo (UPDM) Jakarta Angkatan 53 di Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara sukses digelar selama 2 hari, Jumat-Sabtu (22-23/11/2024).

Dari 28 orang peserta yang terdiri dari 2 Kelas Madya dan 3 Muda, secara resmi mengumumkan 25 orang peserta dinyatakan kompeten, 3 lainnya belum kompeten.

Adapun pengumuman hasil UKW tersebut disampaikan perwakilan Tim Penguji, Dwi Ajeng Widarini S.Sos M.I.Kom, Sabtu (23/11/2024) petang, saat penutupan acara.

Baca Juga :

Jalan Medan – Brastagi Lingsor

Ketika Kekuasaan Mempertaruhkan Keadilan

Polsek Bilah Hulu Berhasil Menangkap Pelaku Curas 

Selanjutnya, mewakili LUKW UPDM, Dr Hj Retno Intani ZA MSc dalam sambutannya, turut mengapresiasi terselenggaranya UKW di Labuhanbatu. “UKW ini diselenggarakan dengan cukup baik. Bagi yang sudah kompeten ini merupakan tahapan untuk lebih baik lagi. Karena ini sebuah proses, harus ada peningkatan kompetensi ke jenjang selanjutnya.”

“Ini adalah langkah awal untuk menuju tingkatan yang lebih tinggi lagi. Sementara bagi yang belum kompeten, jangan merasa rendah diri, ini sebuah perjuangan. Ini proses yang harus dilalui dalam mengukur kompetensi seorang wartawan,” ucap Retno.

Retno menyebut, pihaknya melihat para peserta semua punya potensi. “Hanya saja ada beberapa reaksi yang beragam saat menhadapi 11 maja uji UKW. Ada yang kaget, grogi dan kurang percaya diri. Padahal, sebenarnya anda mampu.”

Sementara itu, mewakili Tim Penguji UKW SMSI – UPDM, Mohammad Nasir, menyebut UPDM adalah salah satu
Perintis Ilmu Komunikasi di Indonesia.

“Prof Dr Moestopo adalah pendiri universitas tersebut. UPDM sudah banyak malang melintang dalam dunia jurnalistik,” ungkap Nasir.

“Kami mewakili Tim Penguji berpesan, wartawan harus tetap kritis, di tengah situasi yang kerap membohongi, tipu daya, dan segala macam dinamikanya. Kita sebagai wartawan harus berpikir. Kita ada karena kita berpikir,” ungkap Ketua Bidang Pendidikan SMSI Pusat itu.

Mantan wartawan Kompas itu berpesan, seorang wartawan harus banyak berkarya dan membaca. “Itu menunjukkan jam terbang kita. Ternyata jam terbang itu menentukan kualitas kita sebagai seorang wartawan.”

Dalam kesempatan yang sama, Ketua SMSI Sumut, Erris J Napitupulu, juga turut memberi apresiasi yang tinggi kepada unsur Tim Penguji dari LUKW UPDM, atas terselenggaranya UKW di Kabupaten Labuhanbatu.

“Saya ingatkan para peserta UKW hari ini, banyaklah membaca, para Penguji kita ada orang-orang yang berpendidikan tinggi, dan punya integritas sebagai penguji. Saya ucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya,” tutur Erris.

“Seharusnya kita bangga bisa berhadapan dengan para penguji kita saat ini. Kami juga menyampaikan permohonan maaf, sekiranya ada kekurangan dalam pertemuan kita, mohon dimaklumi, mungkin itulah kekurangan kami,” sambungnya.

Wartawati Senior itu juga menyebut, SMSI Sumut dalam beberapa waktu ke depan, akan kembali mengusulkan pelaksanaan UKW di kabupaten lain di Sumut.

“Menyusul, ada daerah lain yang ingin menyelenggarakan UKW, Tapanuli Utara, Serdang Bedagai dan beberapa daerah lain. Kami sampaikan juga, SMSI Sumut saat ini sudah ada di 33 kabupaten/kota,” tutupnya.

Ketua SMSI Labuhanbatu Raya, Teguh Adi Putra Sitorus, mengingatkan para peserta UKW yang dinyatakan kompeten, agar tidak berbangga diri.

“Bagi kawan-kawan yang sudah dinyatakan kompeten jangan jumawa. Dan yang belum kompeten, jangan patah semangat, tahun depan kita buat lagi (UKW) di Labuhanbatu,” ujarnya disambut riuh tepuk tangan para peserta.

Teguh juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas terselenggaranya UKW di Labuhanbatu. “SMSI Labuhanbatu sukses menggelar UKW, bersama SMSI Sumut, yang menghadirkan LUKW UPDM Jakarta. Terima kasih UPDM,” tutupnya.

“Terima kasih juga kepada seluruh Pengurus SMSI Labuhabatu Raya, Pengurus SMSI Sumut, dan semua pihak, yang telah bersusah payah, berjibaku mempersiapkan UKW ini,” ucap Teguh.

Diketahui, UKW 53 UPDM mengutus 5 orang Tim Penguji, yakni; Dr Hj Retno Intani ZA, MSc, Dwi Ajeng Widarini S.Sos M.I.Kom, Dr Wahyudi M Pratopo M.Si, Mohammad Nasir, Makali Kumar SH, beserta Anang Fadillah (Penguji Magang).

Turut hadir dalam penutupan penyelenggaraan UKW, Sekretaris SMSI Sumut Ariadi, Penasihat Austin Tumengkol, Kabid Pendidikan dan Pelatihan Agus Utama, serta seluruh Pengurus SMSI Labuhanbatu Raya.(At/Red)

pt sep gambar

Polres Tanah Karo Lakukan Penyelidikan Kebakaran di Pajak Singa Kabanjahe

Sepindonesia.com | KARO  – Kebakaran hebat melanda kawasan Pajak Singa, tepatnya di kios dan lapak pedagang kain bekas (monja) di…

Read More...

Pangdam I/BB Yang Baru Tiba Di Kota Medan

Sepindonesia.com | DELI SERDANG –  Pangdam I/BB Letjen TNI Mochammad Hasan didampingi ketua persit Kartika Chandra Kirana daerah I/BB, Ny…

Read More...

Asisten Administrasi Umum Ikuti Pengajian Akbar Kecamatan Kota Kisaran Timur dan Barat

Sepindonesia.com, Asahan | Asisten Administrasi Umum Drs Muhilli Lubis MM mengikuti pengajian akbar gabungan Kecamatan Kota Kisaran Timur dan Kecamatan…

Read More...

Pangdam Pimpin  Sidang Parade Penerimaan Bintara 

Sepindonesia.com | MEDAN –Pangdam I/BB, Letjen TNI Mochammad Hasan memimpin langsung sidang parade penerimaan Bintara PK TNI AD Gelombang II…

Read More...

Kasdam I/BB Hadiri Launching Gugus Tugas Polri 

Sepindonesia.com | MEDAN – Kepala Staf Kodam I/Bukit Barisan (Kasdam I/BB), Brigjen TNI Refrizal menghadiri acara Launching Gugus Tugas Polri…

Read More...

Forkopimda Gelar Launching Gugus Tugas Polri 

Sepindonesia.com | KARO  – Polres Tanah Karo bersama Pemerintah Kabupaten Karo melaksanakan Launching Gugus Tugas Polri dalam mendukung ketahanan pangan…

Read More...

BRI BO Tebing Tinggi Dengarkan Lagu “Indonesia Raya” Setiap Hari Kerja

Sepindonesia.com | TEBING TINGGI – Untuk meningkatkan semangat nasionalisme serta memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Negara Indonesia, BRI Branch Office…

Read More...

Ini Yang Dilakukan Polres Langkat, Ciptakan Suasana Kondusif

  Usai Giat Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, SH, SIK, MSi Berfoto Bareng Unsur Forkopimda (Foto: Dok. Polres Langkat)…

Read More...

Polres Langkat Sukseskan Asta Cita Presiden RI

Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, SH, SIK, MSi Bersama Forkopimda Langkat Laksanakan Penanaman Jagung (Foto: Dok Polres Langkat) Sepindonesia.com…

Read More...