Screenshot_2024-10-23-20-45-02-91_3a637037d35f95c5dbcdcc75e697ce91

Polresta Soeta Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bermotor Gratis

Oplus_131072

Foto, Personil Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang membuka layanan penitipan kendaraan bermotor gratis bagi para pemudik Lebaran Idul Fitri 1446H/2025M.

 

Sepindonesia.com | TANGERANG – Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang membuka layanan penitipan kendaraan bermotor gratis bagi para pemudik Lebaran Idul Fitri 1446H/2025M.

Kapolresta Kombes Pol Ronald Sipayung mengimbau masyarakat yang akan mudik agar tidak ragu menitipkan kendaraannya di Polresta Bandara Soetta selama Lebaran Idul Fitri.

Selain itu, Ronald juga mengajak pemudik untuk memanfaatkan fasilitas layanan tersebut guna menghindari risiko kehilangan atau kerusakan kendaraan akibat ditinggal dalam waktu lama saat mudik.

“Program ini gratis tidak dipungut biaya, persyaratannya cukup fotokopi KTP dan STNK, nomor telpon dan foto diri penitip kendaraan. Mudik aman, masyarakat nyaman,” kata Ronald di Tangerang, Kamis (27/3).

Selain penitipan kendaraan, lanjut Ronald, pihaknya pada arus mudik dan balik 2025 juga menyediakan pos pelayanan pengamanan, pos ramah ibu dan anak, layanan penumpang antar-Terminal.

Kemudian, Polresta Bandara Soetta juga menyediakan Hotline Mudik 110 yang beroperasi 24 jam serta dapat diakses secara gratis oleh masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian.

Hotline 110 tersebut menerima pengaduan dari masyarakat, baik terkait gangguan kamtibmas maupun kemacetan arus lalu lintas pada jalur mudik khususnya di wilayah Bandara Soetta.

“Kami sediakan berbagai layanan tersebut bertujuan agar masyarakat mendapatkan rasa aman saat melakukan perjalanan mudik. Hal itu selaras dengan tagline Mudik Aman, Keluarga Nyaman,” kata Ronald.

Terakhir, alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2002 tersebut mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman untuk mempersiapkan diri dengan baik.

“Seperti menjaga kesehatan dan keselamatan, membawa barang secukupnya, dan memeriksa jadwal penerbangan agar tidak ketinggalan pesawat. Utamakan keselamatan. Ingat, keluarga tercinta telah menanti di kampung halaman,” tandas Ronald. (Supriyadi)

pt sep gambar

PT. Arkindo Gugat Walikota Makassar

Foto, Direktur Cabang PT. Arkindo Makassar, Thedy Setiawan beserta tim kuasa hukum. Sepindonesia.com | MAKASAR  – PT Arkindo resmi mengajukan…

Read More...

Sinergitas TNI Polri Pastikan Keamanan dan Kelancaran Perayaan Idul Fitri 1446 H 

Foto, Komandan Kodim 0208/Asahan Letkol Inf Muhammad Bassarewan, S. Hub. Int., bersama Kapolres Batubara dan unsur Forkopimda Kabupaten Batu Bara…

Read More...

Wakil Bupati Karo Tinjau Kawasan Pengembalaan Nodi dan Lahan Pertanian Terdampak Banjir

Foto, Wakil Bupati Karo, Komando Tarigan SP, melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Laubaleng dan Kecamatan Mardinding  Sepindonesia.com | KARO –…

Read More...

2 Pemakai Sabu Ditangkap, Bandar Aman, Masyarakat 2 Kecamatan Gruduk Polsek Panai Hilir

Foto, Masyarakat Kecamatan Panai Hilir,Kecamatan Panai Tengah dan Mahasiswa geruduk Mapolsek Panai Hilir. Sepindonesia.com |SEIBEROMBANG – Ratusan masyarakat yang tergabung…

Read More...

Bupati Karo Lantik Pengurus TP PKK Kabupaten Karo Masa Bakti 2025 – 2030

Foto, Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr dr Antonius Ginting SP.OG M.Kes, didampingi Wakil Bupati Karo Komando Tarigan SP, hadiri…

Read More...

Keluarga Besar Yayasan Daarul SEP Menyantuni 100 Anak Yatim Piatu

Foto, Yayasan Daarul Sepindonesia menantuni anak Yatim di Masjid Replika Ka’bah Daarul Sepindonesia  Sepindonesia.com | LABUHANBATU – Keluarga besar Yayasan…

Read More...

Ketua Vicktor Oktovianus S.SH., Berbagi Rezeki dengan Awak Media di Lebaran Idul Fitri 1446H

Foto, Ketua DPC Bravo 5 Batu Bara, Vicktor Oktovianus S.SH, berbagi kepada awak media Sepindonesia.com | BATU BARA – Menyambut Lebaran…

Read More...

Bupati Karo Dampingi Kapoldasu Tinjau Pos Operasi Ketupat Toba 2025

Foto, Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto SIK MH, meninjau pengamanan mudik dan wisata di wilayah…

Read More...

Suara Ibu Indonesia: Lindungi Mahasiswa dan Batalkan UU TNI

Foto, ibu – ibu Unjuk Rasa agar Presiden Prabowo Subianto membatalkan UU TNI hasil pengesahan Ketua DPR  Sepindonesia.com | JAKARTA…

Read More...