Polsek Labuhan Ruku Ciduk Pelaku Curanmor
Foto : Personil Polsek Labuhanbatu Ruku yang berhasil mengukap pelaku curanmor Sepindonesia.com | BATU BARA – Polsek Labuhan Ruku berhasil…
Foto : Personil Satlantas Polres Batu Bara melaksankan Patroli dengan mengibaskan bendera merah
Sepindonesia.com | BATU BARA – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Batu Bara Polda Sumut melaksanakan kegiatan Patroli KIBAS BENDERA dan Video Situasi Arus Lalulintas pada hari Rabu, 23 April 2025, pukul 16.30 Wib s/d selesai di wilayah hukum Polres Batu Bara.
Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan di jalanan, mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas seperti balap liar/kebut-kebutan yang dilakukan oleh para remaja/pemuda, dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan implementasi program Kapolri yang menempatkan pergelaran anggota khususnya pada hari libur, sambil memberikan himbauan kepada pengguna jalan.
Sasaran/lokasi patroli adalah daerah/jalan yang merupakan rawan laka, rawan kemacetan, rawan balap liar, dan rawan kejahatan jalanan, yaitu:
– Jalinsum Indrapura – Perk. Tanah Datar
– Jalinsum Lima Puluh – Perk. Tanah Gambus
– Jalinsum Sei Bejangkar – Perk. Sei Bejangkar
Kegiatan ini melibatkan personil Sat Lantas Polres Batu Bara, personil Pos Indrapura, dan personil Pos Sei Bejangkar, yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Batu Bara, AKP Agnis Juwita, S.I.K.
Selama pelaksanaan kegiatan berlangsung aman, lancar, dan kondusif. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan lalu lintas dan mengurangi potensi gangguan keamanan dan ketertiban di jalan.
Kegiatan Patroli KIBAS BENDERA dan Video Situasi Arus Lalulintas yang dilaksanakan oleh Sat Lantas Polres Batu Bara merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas dan mengurangi potensi gangguan keamanan dan ketertiban di jalan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan lalu lintas dan mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas.(Boys-4)
Foto : 2 tersangka diduga pengedar Nakotika jenis sabu – sabu yang diciduk Personil Polsek Marbau. Sepindonesia.com | LABURA –…
Foto : Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Eko Sanjaya,SH.MH yang membuka pakaian dinasnya untuk menutupi jenazah korban laka lantas. Sepindonesia.com |…
Mapolres Langkat Di Jalan Proklamasi Stabat Langkat (Foto: sepindo esia.com/SR) Sepindonesia.com | LANGKAT – Akhir-akhir ini, Kabupaten Langkat dirasakan semakin…
Foto : GEMKARA bersama Kapolres Batu Bara, Bupati Batu Bara, pengurus NU dan masyarakat. Sepindonesia.com | BATU BARA – Gerakan…